
Sosialisasi Keputusan KPU Nomor 855 Tahun 2025
Sarolangun, kab-sarolangun.kpu.go.id - KPU Kabupaten Sarolangun mengikuti kegiatan Sosialisasi Keputusan KPU Nomor 855 Tahun 2025 tentang Pedoman Teknis Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah di Komisi Pemilihan Umum, Komisi Pemilihan Umum Provinsi, dan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten/Kota. Senin, 13 Oktober 2025,
Kegiatan ini diselenggarakan oleh KPU Provinsi Jambi secara daring. Dari KPU Kabupaten Sarolangun diikuti oleh Ketua Ahmad Mujaddid beserta Anggota Yuliana, Edi Zamra, Riyandi Kurniawan, Ari Wibowo serta Sekretaris Aswal dan Kasubbag di jajaran KPU Kabupaten Sarolangun.
(humas drs/foto cholied/ed Mutiyah)